SELAMAT DATANG

SELAMAT BERSELANCAR DI BLOG FORGEMA

Radio Suara-forGEMA

Klik Play Untuk Mendengar Radio Ende -->

Minggu, 09 Juni 2013

Gunung Api Kelimutu Naik Status Siaga II


Oleh: Marlin Bato,
Sumber; Aloysius Ngaga (Moni, Ende - Flores)

 
Jakarta, Sabtu 08/06/2013
Setelah 4 Juni lalu naik status waspada, kini gunung kelimutu kembali meningkatkan aktivitasnya menjadi status “Siaga II” mulai Jumat, 07/06/2013, pukul 09.00 - 20.30 Wita. Hal ini diungkapkan oleh pegawai pengamat Kelimutu Gabriel Rago kepada tim kami.


Gunung Kelimutu menunjukan agretivitas dan aktivitasnya sejak 24 mei lalu melalui pergantian warna secara signifikan. Hingga berita ini diturunkan, belum ada satu pun wartawan yang meliput fenomena alam ini, sebab petugas pengawas melarang aktivitas warga maupun wisatawan agar menjauhi Gunung Kelimutu dalam radius 2 kilometer.

Dari hasil wawancara, Gabriel Rago menuturkan; Peningkatan aktivitas Gunung Kelimutu dapat terlihat dari;
① Perubahan warna air danau kawah tiwu ata polo dan tiwu koofai nuwa muri
② Tampak asap putih mengepul dari danau koofai nuwa muri
③ Terdengar bunyi desiran air sebelah selatan kawah tiwu koofai nuwa muri
④ Tercium bau gas/ belerang yang sangat menyengat
⑤ Terlihat sebelah selatan dan tenggara puncak dan di sekitar kawah gunung, banyak tumbuhan mulai layu dan mengering

“Bau gas belerang sangat menyengat di sekitar puncak, ini berbahaya untuk pengunjung. Sampai saat ini, gunung kelimutu tertutup untuk umum, tak ada satu pun warga yang boleh mendekati kawah tersebut”. Kata Gabriel.

Lebih lanjut, Gabriel mengharapkan agar masyarakat yang tinggal di dekat kawah, terutama wilayah selatan agar tidak melakukan aktivitas di lembah-lembah sungai yang berhulu dari puncak kawah gunung kelimutu. Hal ini sebagai bentuk kewaspadaan bilamana gunung api kelimutu makin meningkatkan aktivitasnya menjadi, “Siaga I”. Imbuhnya.

Berita ini diturunkan langsung dari kawah gunung api kelimutu. Oleh sebab itu belum ada petugas Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi atau PVMBG dari Kabupaten Ende yang menetapkan peningkatan status menjadi Siaga II. Namun dilihat dari peningkatan yang semakin agresif hingga Jumat 07/06/2013 pukul 20.30 Wita, dapat disimpulkan bahwa gunung api tersebut telah menunjukan peningkatan status dari waspada menjadi siaga II atas informasi langsung dari Petugas Pengawas Gunung Api Kelimutu, Gabriel Rago.

Tidak ada komentar: